Friday, November 23, 2012



PENGANTAR RINGKAS TENTANG BEKAM
Definisi bekam
Sebelum membahas mengenai pertanyaan-pertanyaan yang sering muncul mengenai
pengobatan bekam, sebagai upaya menyegarkan ulang pengetahuan mari kita simak beberapa
definisi mengenai Bekam, yaitu
1.       Sebuah metode penanganan penyakit yang melibatkan penarikan Qi (Energi) dan Xue (darah) ke permukaan kulit menggunakan ruang hampa udara(vakum) yang tercipta di dalam mangkuk seperti gelas atau bambu.
2.       Metode pengobatan dengan penyedotan kulit di bagian-bagian tertentu untukmengeluarkan racun dan oksidan dalam tubuh melalui torehan tipis yang mengenaipembuluh darah kapiler pada epidermis.
3.       Peristiwa penghisapan darah dengan alat menyerupai tabung, serta mengeluarkannyadari permukaan kulit dengan penyayatan yang kemudian ditampung di dalam gelas.
4.       Suatu metode pengobatan dengan metode tabung atau gelas yang ditelungkupkanpada permukaan kulit agar menimbulkan bendungan lokal. Hal ini disebabkan olehtekanan negatif di dalam tabung yang sebelumnya benda-benda dibakar dandimasukkan ke dalam tabung agar terjadi pengumpulan darah lokal. Kemudian darahtersebut dikelurkan dari kulit dengan dihisap, dengan tujuan meningkatkan sirkulasienergi Qi dan Xue, menimbulkan efek analgetik, anti bengkak, mengusir patogen angindingin maupun angin lembab.

Bekam dalam Hadist Nabi
Banyak hadist yang menyebutkan tentang bekam, beberapa diantaranya adalah
 Keutamaan Bekam
Ø  Rasulullah saw, “Kesembuhan itu ada dalam tiga hal, yaitu dalam minum madu,sayatan alat bekam atau sundutan api. Namun aku melarang umatku melakukan sundutan.” (HR. Bukhori)
Ø  Dari Abdullah bin Mas’ud RA, dia berkata: “Rasulullah SAW pernah menyampaikan sebuah hadits tentang malam dimana beliau di isro’kan bahwa beliau tidak melewati sejumlah malaikat melainkan mereka semua menyuruh beliau SAW dengan mengatakan: ‘Perintahkanlah umatmu untuk berbekam’.” (Shahih Sunan at-Tirmidzi).
Ø  Pada malam aku di-isra' kan, aku tidak melewati sekumpulan malaikat melainkanmereka berkata: “Wahai Muhammad suruhlah umatmu melakukan bekam.” (HRSunan Abu Daud, Ibnu Majah, Shahih Jami' us Shaghir 2/731)
Ø  Rasulullah SAW bersabda, “Sesungguhnya cara pengobatan paling ideal yang kalian pergunakan adalah hijamah (bekam).” (HR. Muttafaq ‘alaihi)
Ø  Dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda, “Jika pada sesuatu yang kalian pergunakan untuk berobat itu terdapat kebaikan, maka hal itu adalah bekam(hijamah).” (HR. Ibnu Majah, Abu Dawud)
Ø  Rasulullah SAW, “Sebaik-baik pengobatan yang kalian lakukan adalah al hijamah.”(HR. Ahmad, shahih)

No comments:

Post a Comment